KKP bersama Dishanpangkan Simalungun Serahkan Bantuan Sarana dan Prasarana Pemberdayaan Usaha Kecil Kepada Nelayan

    KKP bersama Dishanpangkan Simalungun Serahkan Bantuan Sarana dan Prasarana Pemberdayaan Usaha Kecil Kepada Nelayan

    SIMALUNGUN-Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Simalungun menyerahkan bantuan sarana dan prasarana usaha nelayan kecil kepada Koperasi Jasa Nelayan Makmur Jaya dan Kelompok Usaha Bersama Valentin 

    Penyerahan bantuan sarana dan prasarana usaha nelayan kecil kepada Koperasi Jasa Nelayan Makmur Jaya dan Kelompok Usaha Bersama (KUB) Valentin disaksikan langsung perwakilan Kejaksaan Tinggi Kabupaten Simalungun di Dusun Togu Domu Nauli Kecamatan Dolok Pardamean, Jumat (6/09/2024)

    Bantuan tersebut berupa kapal motor berukuran 3 GT sebanyak dua unit, jaring gillnet siap pake, Cold Box, Life Jecket dan diserahkan langsung oleh kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Simalungun Robert Pangaribuan, SP, M, si

    Robert Pangaribuan menyampaikan, Bantuan merupakan implementasi program pendampinan nelayan tangkap untuk mencapai tujuan dan sasaran yang telah ditetapkan sehingga bermuara pada pencapaian visi dan misi meningkatkan perekonomian nelayan yang berdaya saing dan berkelanjutan

    "Melalui program ini, diharapkan hasil tangkapan para nelayan tradisional yang tergabung dalam Koperasi Jasa Nelayan Makmur Jaya dan Kelompok Usaha Bersama (KUB) Valentin semakin meningkat yang nantinya akan bermuara pada peningkatan kesejahteraan.”kata Robert Pangaribuan

    Ia juga berpesan kepada seluruh anggota Koperasi Jasa Nelayan Makmur Jaya dan Kelompok Usaha Bersama (KUB) Valentin agar benar-benar memanfaatkan bantuan sarana dan prasarana usaha nelayan kecil dengan baik dan tolong dirawat dengan baik, ”pesan Robert Pangaribuan

    Sementara Kepala Kejaksaan Tinggi Kabupaten Simalungun diwakilkan Nova Ratna menyampaikan, bahwa kehadiran Kejaksaan Tinggi guna memastikan bantuan tersebut tersalur dengan baik dan juga mencegah kerugian keuangan negara, ”kata Nova Ratna

    Nova Ratna juga meminta seluruh anggota Koperasi Jasa Nelayan Makmur Jaya dan Kelompok Usaha Bersama Valentin selalu menjaga kekompakan dan jangan ada perpecahan. Dan dengan adanya bantuan ini diharapkan seluruh anggota semakin kompak

    Selain disaksikan Kejaksaan Tinggi Kabupaten Simalungun, penyerahan bantuan sarana dan prasarana usaha nelayan kecil juga disaksikan Pangulu Nagori Togu Domu Nauli diwakili oleh Sekertaris Desa dan pihak penyedia barang dan para penyuluh perikanan Simalungun. (Karmel)

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Kemenhub Pinjamkan 367 Armada untuk PON...

    Artikel Berikutnya

    Satu Hari Jelang Perhelatan PON XXI 2024,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Ikuti Seminar Nasional, Pjs Bupati Asahan Berikan Apresiasi Kepada PPMA
    Lake Toba, North Sumatra: A Natural Wonder and Cultural Gem
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Lake Toba, North Sumatra: A Natural Wonder and Cultural Gem
    Aquabike Jetski World Championship 2024 Berjalan Sukses, Menpora Sampaikan Apresiasi dan Berharap Terus Dikembangkan
    Perhelatan Aquabike Jetski World Championship 2024 di Waterfront City Pangururan Berlangsung Meriah
    Bongkar' Pembayaran Denda Tilang di Satlantas Polrestabes Medan, Kasatlantas: Situasi Normal Briva Dicantumkan
    Cegah Penyebaran Varian Omicron, PT Toba Pulp Lestari Distribusikan 7.300 Vial Vaksin Booster
    Sebarkan Ujaran Kebencian dan Penghinaan, El Kananda Shah Tegaskan Kami Bukan Drakula dan Minta Cyber Polda Sumut Usut Tuntas
    Kemendagri Tegaskan Sanksi Pemberhentian Siap Dilayangkan Kepada Pangulu yang Tak Netral di Pilkada 2024
    Orang Tua Murka, Geruduk Pondok Tahfiz di Deliserdang Karena Dugaan Pelecehan yang Tak Ditanggapi Polisi Selama 6 Bulan
    Siapkan KPPS, KPU Sumut Gelar Training of Trainer kepada KPU Kabupaten dan Kota
    Balap Sepeda Road Race PON XXI 2024 Aceh-Sumut Finish di Kota Touris, Peraih Medali Asal Jawa Timur Promosikan Kacang Parapat
    Ocean Clean up Day, GM ASDP Danau Toba Ajak Seluruh Stakeholder Jadikan Danau Toba yang Bersih dan Bebas Dari Sampah
    Polresta Deliserdang Buka Bersama Tahanan
    Malam Takbiran, Kendaraan Wisatawan Terus Padati Pelabuhan Tigaras, KMP Sumut I dan II Dioperasikan Hingga Dini Hari
    KPU Sumut Buka Lowongan KPPS Pilkada Serentak 2024
    Pohon Tumbang di Jalinsum Parapat, Camat Girsang Sipangan Bolon Gerak Cepat Singkirkan Batang Pohon Dari Bahu Jalan, Lalin Kembali Normal

    Ikuti Kami