Edy Rahmayadi Ungkapkan Belasungkawa yang Mendalam Atas Meninggalnya Mantan Gubernur Sumut Periode 2006-2008

    Edy Rahmayadi Ungkapkan Belasungkawa yang Mendalam Atas Meninggalnya Mantan Gubernur Sumut Periode 2006-2008

    SUMUT-Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi mewakili masyarakat Sumatera Utara menyampaikan turut berbelasungkawa yang mendalam, atas meninggalnya mantan Gubernur Sumut periode 10 Maret 2006-15 Juni 2008 Selasa (27/6/2023) kemarin

    Rudolf M Pardede yang juga merupakan mantan Gubernur Sumut periode 10 Maret 2006 - 15 Juni 2008. meninggal dunia di salah satu rumah sakit di Medan dan disemayamkan di Pardede Hall, Jalan DR TD Pardede Medan. Edy Rahmayadi berharap keluarga yang ditinggalkan ikhlas dan tabah.

    "Atas nama masyarakat Sumatera Utara saya mengucapkan belasungkawa yang sedalam-dalamnya dan keluarga yang ditinggalkan bisa ikhlas dan tabah, ” kata Edy Rahmayadi didampingi Ketua TP PKK Sumut Nawal Lubis, Rabu (28/6/2023 ), saat melayat di Pardede Hall.

    Rudolf M Pardede yang merupakan warga sipil pertama Gubernur Sumut sejak Orde Baru, menurut Edy Rahmayadi banyak meninggalkan warisan kepada Sumut. Warisan tersebut antara lain infrastruktur, tata kelola pemerintahan, pengembangan SDM dan lainnya.

    "Kita semua akan seperti beliau (meninggal dunia) hanya masalah waktu, tetapi apakah kita bisa mewariskan hal yang berharga kepada generasi selanjutnya seperti yang sudah dilakukan beliau? Kita harap kita mampu melakukan itu, "kata Edy Rahmayadi.

    Beberapa kali tampak Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi memberikan semangat kepada anak-anak Rudolf M Pardede serta keluarga yang ditinggalkan. Begitu juga dengan Ketua TP PKK Nawal Lubis yang mencoba menghibur istri mendiang dan keluarga lainnya.

    Rudolf M Pardede meninggal dunia pada usia 81 tahun karena sakit. Gubernur kelahiran 4 April 1942 di Balige ini meninggalkan empat orang anak dan istri Vera Natari Tambunan. Edy Rahmayadi mendoakan agar Rudolf M Pardede ditempatkan di tempat terbaik di sisi Tuhan YME.

    "Mari kita sama-sama doakan agar beliau mendapat tempat yang paling mulia di sisi Tuhan YME, beliau memiliki jasa yang luar biasa kepada Sumatera Utara, ” kata Edy Rahmayadi.

    Ikut mendampingi Gubernur Sumut melayat ke rumah duka, Kadis Kominfo Sumut Ilyas S Sitorus serta OPD terkait lainnya. Hadir juga tokoh-tokoh masyarakat Sumut, tokoh agama dan politik serta keluarga Rudolf M Pardede.(Karmel, rel)

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Selama Libur Idul Adha 2023, PT ASDP Cabang...

    Artikel Berikutnya

    Peraih Penghargaan Dari FBI Amerika Serikat...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Pelanggan Sampaikan Keluhan, Manajer PLN ULP Lima Puluh Bungkam Dikonfirmasi
    KMP Ihan Batak dan Pora-Pora Dinyatakan Layak Layar Angkutan Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025
    Hendri Kampai: Jika Rp.1000 per Hari Duit Rakyat untuk Kesehatan, Kira-kira Cukup Gak?
    Kemendagri Tegaskan Sanksi Pemberhentian Siap Dilayangkan Kepada Pangulu yang Tak Netral di Pilkada 2024
    Balap Sepeda Road Race PON XXI 2024 Aceh-Sumut Finish di Kota Touris, Peraih Medali Asal Jawa Timur Promosikan Kacang Parapat
    KMP Ihan Batak dan Pora-Pora Dinyatakan Layak Layar Angkutan Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025
    KSOPP Danau Toba Gelar Sosialisasi Sertifikasi Angkutan Sungai dan Danau Penyeberangan Kepada Pengelola Transportasi Perkapalan
    Penangkapan Dramatis! Polisi Lepas Tembakan Saat Tangkap Pengedar Sabu di Deli Serdang, Pelaku Nekat Kembali untuk Mengambil Barang Bukti
    Kendaraan Hasil Tilang di Gudang Satlantas Polrestabes Medan Berubah, Dari Airbrush ke Stiker Biru Hijau
    Puluhan Pedagang di Kota Touris Parapat Rela Antri Hanya Untuk Salaman dengan Calon Bupati Simalungun Nomor Urut 2
    Bawa Ratusan Pil Ekstasi, Warga Desa Bandar Setia Ditangkap Polisi
    Penemuan 22 Motor Bodong di Rumah Oknum TNI: Jaringan Pencurian Terbongkar
    Balap Sepeda Road Race PON XXI 2024 Aceh-Sumut Finish di Kota Touris, Peraih Medali Asal Jawa Timur Promosikan Kacang Parapat
    Ocean Clean up Day, GM ASDP Danau Toba Ajak Seluruh Stakeholder Jadikan Danau Toba yang Bersih dan Bebas Dari Sampah
    Polresta Deliserdang Buka Bersama Tahanan
    Malam Takbiran, Kendaraan Wisatawan Terus Padati Pelabuhan Tigaras, KMP Sumut I dan II Dioperasikan Hingga Dini Hari
    KPU Sumut Buka Lowongan KPPS Pilkada Serentak 2024
    Pohon Tumbang di Jalinsum Parapat, Camat Girsang Sipangan Bolon Gerak Cepat Singkirkan Batang Pohon Dari Bahu Jalan, Lalin Kembali Normal

    Ikuti Kami